0293 326945 (1101) feb@unimma.ac.id

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Magelang menyelenggarakan webinar dan konferensi artikel penelitian (Benefecium 6th)dengan tema “Enhancing Economics: from Survivability to Sustainability of Business” pada Selasa 8 Agustus 2023 di Ruang A8 Gedung A lt. 2 Kampus 1, Universitas Muhammadiyah Magelang. Tema yang diusung kali ini dimotivasi dengan adanya kebutuhan organisasi dan perusahaan yang memerlukan perencanaan dan persiapan terhadap hal-hal yang tidak terduga agar tetap tangguh dan fleksibel dalam menjalankan bisnis. Dalam hal ini, perusahaan perlu mendesain ulang strategi bisnis untuk beradaptasi dengan gangguan global dan mengubah model bisnis mereka untuk mencapai manfaat ekonomi dan sosial yang berkelanjutan. Acara ini diselenggarakan dengan tujuan untuk menambah wawasan dan berbagi pengetahuan terkait isu terkini mengenai strategi organisasi dan perusahaan untuk mempertahankan kelangsungan hidup dan menciptakan keberlangsungan usaha demi mencapai tujuan jangka pendek dan jangka panjang yang mencakup profit, people, and planet.

Penyelenggaraan The Benefecium 6th 2023 diawali dengan acara sambutan sekaligus pembukaan oleh dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIMMA, Dr. Rochiyati Murniningsih, SE., MP. Dalam sambutannya, Dr. Murniningsih menyampaikan ucapan selamat datang kepada para tamu undangan dan peserta yang hadir pada acara webinar. Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada para co-host yang sudah berkolaborasi dan berkontribusi pada acara ini.

“Allhamdulillah, acara ini selalu disambut antusias oleh kolega kami, baik dari sesama fakultas ekonomi dan bisnis, sekolah tinggi ekonomi, maupun dari institute bisnis dan ekonomi. Insya Allah, kolaborasi ini bisa membawa kita semua pada fakultas ekonomi atau program studi yang mempunyai daya saing nasional maupun internasional” ujar Dr. Murniningsih

Acara pembukaan dilanjutkan dengan webinar dan pemaparan artikel penelitian. Acara webinar dihadiri oleh lebih dari 380 peserta yang berasal dari berbagai universitas. Pada acara ini, FEB UNIMMA mengundang tiga narasumber dari kalangan akademisi dan praktisi. Dua narasumber dari bidang akademisi menyampaikan materi terkait isu terkini mengenai ketahanan bisnis dalam mencapai keberlangsungan usaha serta tanggung jawab dalam pengambilan keputusan bisnis. Dari kalangan akademisi, Dr. Mark Hall yang merupakan Associate Professor in Project and Operation Management dari University of Brimingham dihadirkan sebagai sebagai keynote speaker. Narasumber di bidang akademisi selanjutnya adalah Dr. Barkah Susanto, SE., M.Sc., Ak yang merupakan dosen Program Studi Akuntansi Universitas Muhammadiyah Magelang. Sementara, narasumber dari kalangan praktisi adalah, M. Syaifudin, SE. Beliau menyampaikan materi terkait strategi pengelolaan keuangan untuk keberlangsungan usaha.

Call for paper didukung oleh 17 perguruan tinggi sebagai co-host yang terdiri dari Prodi Akuntansi Universitas Ahmad Dahlan, Institut Shanti Buana, Prodi Manajemen Universitas Muhammadiyah Surakarta, Prodi Bisnis Digital FEB UII, Prodi Analis Keuangan FBE UII, Universitas Janabadra, Institut Teknologi dan Bisnis (ITBis) Lembah Dempo, STIE Rajawali Purworejo, Universitas Islam Batik Surakarta (UNIBA), Universitas Darmajaya, Universitas Islam Nahdlatul Ulama (UNISNU) Jepara, Universitas Muria Kudus, Universitas Mataram, Institut Bhakti Nusantara Lampung, Universitas Muhammadiyah Jember, Universitas Muhammadiyah Metro dan Universitas Muhammadiyah Gresik. Sementara, jumlah artikel penelitian yang dipresentasikan pada acara konferensi ini sebanyak 160 artikel dari 26 perguruan tinggi di Indonesia. Sebagai penutup acara pemaparan artikel penelitian, diumumkan nama peserta yang menjadi best presenter.