Meski sempat terhenti karena pandemi Covid-19, kini Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIMMA kembali merajut benang silaturahmi melalui acara Pertemuan dengan Orang tua/Wali Mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2023/2024 yang diselenggarakan pada Jumat, 13 Oktober 2023 di Auditorium Kampus 1 Universitas Muhammadiyah Magelang. Selain memperkenalkan mekanisme pembelajaran kepada orang tua/wali, kegiatan ini juga bertujuan untuk menggali lebih dalam mengenai harapan dan masukan untuk kemajuan Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Kegiatan pertemuan ini dihadiri oleh dosen dan sebanyak seratus lebih orang tua/wali mahasiswa.
Dr. Rochiyati Murniningsih, SE., MP dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada orang tua/wali yang telah mempercayakan putra-putrinya kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis UNIMMA. Fakultas Ekonomi dan Bisnis akan berupaya sebaik mungkin mendampingi para mahasiswa dalam proses pengembangan dirinya baik dibidang akademik maupun non akademik.
“Kami akan selalu support dan kawal mahasiswa kami dalam proses pembelajaran dan perolehan prestasi akademik maupun non akademik. Sejauh ini sudah banyak mahasiswa kami yang mendapat prestasi di tingkat nasional dan internasional. Masa tunggu alumni kami tidak lama, rata-rata dua bulan. Banyak alumni kami yang tersebar diseluruh penjuru Indonesia. Alumni kami bekerja diberbagai institusi negeri maupun swasta dari institusi lokal hingga multinasional”, jelas Dr. Murningsih.
Ibu Rini Sintawati, salah satu orang tua mahasiswa merasa senang dan antusia dengan diadakannya acara ini. Ia menjelaskan, melalui acara ini orang tua menjadi paham mengenai berbagai macam kegiatan peningkatan kemampuan mahasiswa.
“Saya senang menghadiri kegiatan ini. Saya berharap kegiatan ini terus berlanjut ke depannya, karena kegiatan ini sangat penting juga untuk orang tua”, tutur Rini.
Selain dipaparkan mengenai mekanisme perkuliahan, kegiatan penunjang akademik, profil lulusan, orang tua wali juga diberikan akses sistem UNIMMA untuk melihat progress perkembangan putra-putrinya. Orang tua juga diberikan kesempatan untuk berkenalan dan berkomunikasi langsung dengan dosen pembimbing akademik serta menyimpan nomor kontak dosen pembimbing akademik sebagai sarana komunikasi lebih lanjut di masa mendatang. FEB UNIMMA berharap kegiatan ini dapat membangun dan mempererat tali silaturahmi dengan orang tua.