0293 326945 (1101) [email protected]

Ahad 21 Juli 2024, kegiatan family gathering “Together We Can Be Better” diharapkan makin memperkuat visi kebersamaan, mempererat tali silahturahmi antar keluarga dosen maupun tendik FEB UNIMMA, melalui kegiatan gathering ini, akan makin mengenal satu sama lain – tidak hanya dosen tendik yang saat ini berkarya di FEB UNIMMA, tetapi juga dengan dosen dan tendik yang sudah purna tugas. Hampir 98% undangan hadir dalam acara ini,

Dekan FEB UNIMMA Dr Rochiyati Murniningsih, MP menyatakan bahwa kegiatan ini akan menjadi agenda tahunan/ annual event untuk FEB. Respon yang sangat positif terhadap kegiatan gathering ini diharapkan menjadi penguat dan motivasi dosen dan tendik FEB UNIMMA untuk memberikan layanan lebih optimal pada semua stakeholder. Terlebih tantangan saat ini semakin berat, diharapkan semua komponen Keluarga Besar FEB makin mengenalkan FEB UNIMMA di semua kalangan Masyarakat.

Salah satu sesi kegiatan family gathering FEB adalah acara “kesan dan harapan” yang disampaikan oleh beberapa mantan dosen dan tendik . Bapak/Ibu purnatugas ini menyampaikan ungkapan syukurnya masih diundang dalam kegiatan keluarga besar FEB, dan memberi motivasi pada semua dosen dan tendik untuk menghadapi tantangan masa depan. Lebih lanjut pada acara “kesan dan harapan” juga diwarnai beberapa pernyataan Bapak/Ibu yang saat ini menjabat structural di level fakultas maupun universitas. UNIMMA unggul, FEB jaya…bersama kita menjadi lebih baik. Together we can be better